5 Tipe Orang Seperti Inilah yang Harus Ada di Tim Bisnis Anda

Diposting pada

5 Tipe Orang Seperti Inilah yang Harus Ada di Tim Bisnis Anda

 

Semua pemilik bisnis yang sukses tentunya tidak sendirian saat mengembangkan bisnisnya. Entah itu di awal atau di dalam proses menghadapi tantangan, semua butuh tim yang mendukung. Peranan tim dalam suatu perusahaan merupakan elemen yang sangat penting.

Tapi, tidak sembarang orang bisa menjadi tim yang hebat untuk menjalankan suatu bisnis. Beberapa situasi kadang cukup menantang sehingga dibutuhkan beberapa tipe orang yang seharusnya ada dalam tim bisnis Anda

 

Berani Ambil Risiko

Setiap langkah dalam bisnis pasti mengandung risiko tersendiri sehingga tim yang harus ada pada bisnis Anda itu adalah orang yang berani untuk mengambil resiko dan tantangan. Suatu pekerjaan yang dijalankan bisa saja berhasil, tetapi juga ada kemungkinan untuk gagal, yang penting adalah adanya keberanian dalam mengambil langkah tersebut. Keberanian ini menyangkut apa saja? Dalam hal ini, keberanian juga bisa dimaksudkan untuk berani menyuarakan aspirasi.

 

Bekerja dengan Produktif

Kontribusi dan produktivitas tim tentunya muncul karena berbagai factor, entah itu factor eksternal maupun internal dari masing-masing individunya. Yang harus ada di tim Anda adalah mereka yang memiliki kemampuan melakukan perencanaan, menentukan hal-hal yang bersifat prioritas,  mengatur segala keperluan kerja, pemecahan masalah, dan tentunya menyelesaikan suatu pekerjaan tepat waktu.

 

Bisa Mengambil Keputusan

Kesempatan untuk mengambil keputusan itu tidak terhindarkan, mulai dari keputusan tentang hal-hal yang sepele dan remeh, hingga keputusan besar yang berpengaruh pada kehidupan banyak orang. Yang terpenting adalah berorientasilah pada solusi yang terbaik bagi semua pihak yang terlibat. Ketika menyangkut aktivitas bisnis, usahakan untuk memahami secara rinci permasalahan yang terjadi, kumpulkan informasi lengkap, dan pikirkan reaksi yang muncul dari anggota tim.

 

Memiliki Kedisiplinan Diri

Semua orang menyadari bahwa kunci sukses itu adalah disiplin. Disiplin diri hanya bisa dilakukan jika kita tahu apa yang kita mau. Memahami prioritas adalah salah satu kunci membentuk sikap disiplin. Selain memahami prioritas, penting juga untuk konsisten dan memiliki daya tahan karena disiplin menuntut usaha besar dan waktu yang lama.



Download Aplikasi Bisnis Online Rezeki Apps untuk cari penghasilan tambahan lewat ponsel Android.



VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis. Tekan tombol berikut pada video dibawah untuk memilih judul Vlog yang Anda ingin lihat.

playlist VLOG



download ebook