Langkah-langkah Seperti Ini Bisa Diambil agar Biaya Produksi Lebih Efisien

Diposting pada

Langkah-langkah Seperti Ini Bisa Diambil agar Biaya Produksi Lebih Efisien

 

Dalam setiap tahapan proses produksi, tentunya memerlukan sejumlah biaya yang tidak bisa dihindari oleh perusahaan, seperti; bahan baku, tenaga kerja, dan biaya-biaya produksi lainnya. Biaya produksi merupakan biaya yang dikeluarkan untuk mengolah bahan baku menjadi barang jadi yang siap untuk dijual.

Biaya produksi ini terdiri atas biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik. Biaya overhead pabrik sendiri merupakan biaya produksi yang tidak masuk ke dalam biaya bahan baku atau biaya tenaga kerja langsung.

Jika sebuah perusahaan memiliki departemen lain selain departemen produksi, maka biaya yang terjadi dalam departemen pembantu dikelompokkan sebagai biaya overhead pabrik (zahiraccounting.com).

 

Beberapa Anggaran yang Bisa Dikurangi

Efisiensi biaya produksi tidak dilakukan dengan mengurangi biaya bahan pembuatan produknya melainkan mengurangi biaya produksi dari biaya tetap perusahaan per bulannya.

Beberapa anggaran yang bisa dikurangi demi efisiensi biaya produksi ini misalnya; anggaran gaji pegawai tiap bulannya, biaya listrik, biaya air, juga biaya peralatan atau mesin dalam produksi. Untuk mengetahui efisien atau tidaknya biaya produksi dilakukan dengan cara menghitung selisih antara anggaran dengan realisasinya.

 

Hitung Biaya Bahan Produksi Total Seminimal Mungkin

Yang harus diperhitungkan saat menentukan biaya produksi ialah: jumlahkan semua biaya perawatan mesin serta gaji karyawan yang dibutuhkan seminimal mungkin, untuk menghitung standar biaya produksi. Bahan produksi merupakan salah satu indikator yang utama untuk bisa melakukan produksi barang atau jasa yang ingin diusahakan oleh perusahaan. Sebelum melakukan penentuan biaya jual produk atau jasa tersebut anda harus menghitung biaya bahan produksi total seminimal mungkin.

Efisiensi Biaya Tenaga Kerja

Apa saja yang menyebabkan biaya tenaga kerja menjadi lebih tinggi? Pertama, penempatan mesin atau alat dan bahan yang tidak ditata dengan sesuai. Kedua, suasana kerja yang kurang kondusif. Tentu ini tidak memberikan kenyamanan bagi pekerja ketika proses produksi berlangsung.

Efisiensi biaya tenaga kerja bukan berarti harus mengurangi jumlah tenaga kerja, tapi menghitung upah tenaga kerja berdasarkan waktu dalam menghasilkan beberapa bagian ataupun produk tertentu, ketika produksi mulai berjalan, jangan sampai ada waktu yang sia-sia.



Download Aplikasi Bisnis Online Rezeki Apps untuk cari penghasilan tambahan lewat ponsel Android.



VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis. Tekan tombol berikut pada video dibawah untuk memilih judul Vlog yang Anda ingin lihat.

playlist VLOG



download ebook