Bagaimana Orang yang Menyimpang Bisa Lebih Sukses daripada Orang yang Lurus?

Diposting pada

Bagaimana Orang yang Menyimpang Bisa Lebih Sukses daripada Orang yang Lurus

 

Ketika membaca judul tersebut, apa yang muncul di pikiran Anda? Apakah di sana langsung muncul konotasi positif dan negative saat membaca istilah ‘lurus’ dan ‘menyimpang’ itu? Secara umum ketika diartikan menurut pemahaman mainstream, orang yang lurus mungkin lebih dipandang baik daripada yang menyimpang.

Lurus berarti taat aturan, sedangkan menyimpang itu sebaliknya. Tapi benarkah selalu berlaku demikian? Bagaimana bisa orang yang menyimpang bisa lebih sukses daripada orang yang ‘lurus’?

 

Memilih Jalan yang Berbeda

Pertama-tama kita perlu mengakui bahwa di antara milyaran manusia di dunia, ada segolongan orang-orang yang memilih jalan yang berbeda dari kebanyakan. Mereka adalah para entrepreneur. Banyak orang yang mengaku ingin jadi seorang entrepreneur, tapi siapakah seorang entrepreneur itu? Pada dasarnya, entrepreneur adalah tentang kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda, untuk menghasilkan nilai tambah sekaligus memupuk keberaniaan untuk menghadapi risiko ketidakpastian.

Ketika kebanyakan orang mengikatkan dirinya dengan jam kerja tertentu, entrepreneur merelakan dirinya bekerja tanpa batasan waktu yang jelas. Di tangan entrepreneur, sesuatu yang masih bersifat ide-ide abstrak, bisa diwujudkan menjadi sesuatu yang bisa dinikmati banyak orang. Mereka menyimpang karena memilih jalur yang berbeda dari jalur yang dipilih oleh kebanyakan orang.

 

Selalu Terbuka pada Hal Baru

Fakta yang sering kita lihat: banyak entrepreneur sukses tidak menuntaskan pendidikannya. Tapi yang lebih tepat adalah: Bukan karena rasa malas lalu mereka meninggalkan kewajiban pendidikannya begitu saja, tapi karena memang sejak awal mereka tahu prioritas. Ketika terjun di dunia bisnis, berarti memasuki dunia yang membutuhkan banyak pemikiran, strategi, kepekaan melihat peluang. Sementara itu, sekolah formal disusun dengan aturan tertentu yang bisa jadi tidak semua membantu mereka yang berjiwa entrepreneur mewujudkan keinginannya.

 

Tidak Membatasi Diri

Ketika kehidupan kita lurus-lurus saja, bisa jadi karena kita masih membatasi diri kepada hal baru. Beranikan diri untuk terbiasa dengan tantangan dan sikap mengambil risiko. Sambil bersiap untuk semua kemungkinan, Anda pun tetap bisa melihat peluang yang tidak dilihat oleh orang lain.

Jadi, bagaimana orang yang menyimpang itu bisa menjadi lebih sukses daripada orang yang lurus? Dengan menjalankan pilihan profesi sebagai entrepreneur, itu artinya siap untuk mengambil jalur berbeda dari orang kebanyakan.



Download Aplikasi Bisnis Online Rezeki Apps untuk cari penghasilan tambahan lewat ponsel Android.



VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis. Tekan tombol berikut pada video dibawah untuk memilih judul Vlog yang Anda ingin lihat.

playlist VLOG



download ebook