(Part 1) Tentang Seorang Ibu yang Bekerja dan Bagaimana Cara Mengatur Waktunya

Diposting pada

Tentang Seorang Ibu yang Bekerja

 

Barangkali sosok ibu yang membesarkan Anda selama ini, adalah seorang working moms yang tangguh. Seorang ibu yang bekerja secara profesional, tapi juga tetap menjalankan tugas di rumah. Tidak banyak yang tahu bagaimana ibu bangun di pagi hari, tidak hanya mempersiapkan diri sebelum aktivitas, tapi juga membuat seisi rumah terlihat rapi.

Membuat sarapan, menata rambut, kerudung, make-up, pakaian yang tidak berserakan di tempat tidur, dan secara bersamaan mempersiapkan mental untuk tugas apa pun yang menunggu ketika sampai di meja kerja. Itu terlihat tidak mudah, dan memang itu sangat nyata terjadi. Sebuah postingan dari Huffpost.com ini membenarkannya.

 

Tidak Banyak yang Tahu Bagaimana Seorang Ibu Bekerja Mengatur Waktunya

Tidak banyak yang tahu bagaimana seorang ibu yang bekerja menyelesaikan pekerjaan harian dan kemudian bergegas pulang untuk memulai pekerjaan yang lain, yang mungkin lebih sulit, dan lebih banyak menuntut. Bagaimana tetap fokus berpikir, secara bersamaan harus menyusun presentasi Power Point, meeting di ruangan yang penuh dengan orang-orang penting, sementara itu hadiah ulang tahun untuk si kecil perlu dibeli sore nanti.

Apakah ibu yang bekerja bisa mendapatkan keseimbangan dalam hal pernikahan, kesehatan, kebahagiaan, dan hubungan dengan anak-anak secara bersama? Jawabannya bisa sangat rumit dan tergantung individu, sehingga kemungkinan besar tidak ada ‘jawaban universal’ atau standar umum tentang bagaimana menjalani aktivitas sebagai working moms.

Kabar baiknya, orang-orang yang telah menemukan beberapa strategi bagaimana mengatur waktu sebagai working moms itu mau berbagi bagaimana mereka melakukannya, seperti disadur dari themuse.com.

 

‘Membawa’ Anak Balita ke Tempat Kerja

Saya mungkin tidak memiliki semuanya, dan saya mungkin tidak pernah tidur cukup, tetapi saya memiliki banyak hari yang indah, dan saya ingin berbagi beberapa hal yang membuat hari-hari ini menjadi lebih mudah dijalani.

Saya menyadari bahwa setiap orang memiliki lingkungan kerja yang berbeda dan bahwa menjaga percakapan profesional dengan rekan kerja Anda adalah penting. Tidak semestinya kepentingan di rumah dibawa ke tempat kerja. Tetapi coba kita simak pengalaman seorang guru berikut ini.

“Ketika siswa saya berhasil di kelas, saya menghadiahi mereka dengan menunjukkan gambar baru dari balita saya yang menggemaskan. Saya yakin mereka menyukainya. Saya pun memperlihatkan foto-foto di meja, dan bercerita tentang anak saya (pada waktu yang tepat, tentu saja). Jujur, segera setelah saya mulai lebih otentik tentang siapa saya, kehidupan kerja saya membaik.”

[Bersambung di part 2]



Download Aplikasi Bisnis Online Rezeki Apps untuk cari penghasilan tambahan lewat ponsel Android.



VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis. Tekan tombol berikut pada video dibawah untuk memilih judul Vlog yang Anda ingin lihat.

playlist VLOG



download ebook