Strategi diskon adalah praktik bisnis yang umum dilakukan untuk meningkatkan penjualan atau sales secepat mungkin dan juga sebagai sarana marketing yang lebih efisien. Tapi sebelum Anda menerapkan dan memotong harga produk dengan harapan mendorong penjualan setiap penawaran khusus.
Anda harus terlebih dahulu merencanakan dan memeriksa struktur harga dalam bisnis Anda. Ini penting untuk memastikan untuk tetap ‘melindungi’ margin keuntungan Anda.
Harga yang sudah di-Mark Up
Ini adalah cara yang paling umum yang biasa kita temukan sehari-hari. Anda pasti sudah sering melihat promo penawaran diskon yang tinggal beberapa hari lagi. Tapi ternyata satu minggu kemudian promonya masih berlanjut.
Dan ternyata harga diskon yang bisa diberikan di berbagai toko itu hanyalah ‘permainan angka’, yang semata-mata untuk memengaruhi pembeli yang gampang tertarik. Harga yang sebenarnya sudah dinaikkan berkali-kali lipat (mark up). Dengan kata lain, memang sejumlah itulah harga aslinya. Diskon itu sama sekali tidak membuat penjual rugi.
Lalu bagaimana cara mengetahui apakah sebuah harga sudah di mark up atau belum? Cara paling mudah adalah cek harga barang sejenis secara online harga karena di online semuanya tersedia.
Memantau Pergerakan Kompetitor
Selain fokus pada internal Anda, ketika Anda sudah ‘bermain’ di dalam bisnis tentu Anda perlu mencari tahu apa yang dilakukan kompetitor. Bukan hanya soal inovasi produk dan layana mereka melainkan diskon dan promosi serupa yang juga mereka tawarkan.
Pemberian Free Gift
Setiap pembeli tentunya ingin sebuah pengalaman bertransaksi yang menyenangkan dan pelayanan yang bagus untuk bisa menimbulkan keinginan membeli lagi di tempat yang sama. Sebagai penjual tentunya harus memiliki cara kreatif untuk menumbuhkan keterikatan pembeli.
Free gifts atau hadiah kejutan gratis adalah cara yang efektif untuk menumbuhkan minat antara customer Anda. Free gift ini selain menggantikan pilihan diskon, juga dapat meningkatkan order produk dan membantu menjual produk yang kurang laku.
Tertarik mengembangkan skill jualan Anda dan bisa menentukan harga dengan tepat untuk menambah keuntungan bisnis Anda?
Ikuti seminar “Be a Great Sales” tanggal 23 Agustus 2017 di The Sunan Hotel Solo. GRATIS! Hanya untuk 50 peserta. Untuk para pengusaha, marketing & sales.