Ingin Membuat Keputusan Bisnis yang Lebih Baik? Tingkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Anda

Diposting pada

Membuat Keputusan Bisnis yang Lebih Baik

 

Sebagai pengusaha, Anda mungkin akan membuat keputusan setiap hari yang memengaruhi keberhasilan produk Anda, kesetiaan karyawan dan konsumen Anda. Pada akhirnya itu akan memengaruhi kesehatan bisnis Anda secara keseluruhan. Dalam setiap keputusan terbaik itu, tentunya Anda perlu berpikir cepat dan tepat untuk mengambil segala risiko.

Ketika Anda memikirkan suatu masalah, proses berpikir Anda mungkin diwarnai oleh bias yang menjadikannya kurang objektif. Masing-masing bias memengaruhi alasan Anda, termasuk sudut pandang dan asumsi Anda tentang situasi tersebut.

Jika Anda membiarkan bias mendominasi proses pemikiran Anda dan mengabaikan titik-titik buta dalam logika Anda, tanpa disadari Anda akan membuat keputusan yang kurang menguntungkan. Itulah mengapa dalam membuat keputusan bisnis, Anda perlu memiliki keterampilan berpikir kritis. Tapi bagaimana caranya? Cobalah 3 strategi ini untuk membantu Anda menyelesaikan masalah secara efektif.

 

Apa Tujuan Anda? Segera Identifikasi

Setiap kali Anda menghadapi situasi banyak pilihan, pasti ada tujuan yang menyertai pilihan itu. Misalnya, jika Anda berekspansi ke pasar baru, tujuan Anda mungkin memilih pasar dengan peluang pertumbuhan terbesar. Setelah Anda mengidentifikasi tujuan Anda, itu harus melihat kembali setiap langkah proses keputusan Anda. Pertama-tama pastikan tim Anda memahami dengan jelas untuk menjadikannya sebagai titik awal, bukan titik akhir. Pemikiran kritis itu penting untuk melampaui keterampilan-keterampilan dasar.

 

Pertimbangkan Akibat dari Keputusan Anda

Jika Anda memang harus membuat pilihan dilematis yang mungkin kurang menguntungkan satu pihak, perhatikan lebih dalam implikasi yang mungkin berupa keberhasilan atau kegagalan.  Setiap pilihan memiliki konsekuensi. Tapi Anda dapat mengantisipasi apa yang mungkin terjadi. Untuk melakukan itu, dekati masalah dari berbagai sudut pandang. Bayangkan diri Anda sebagai masing-masing pemangku kepentingan, dan pertimbangkan bagaimana perasaan mereka dan bertindak dalam menanggapi setiap opsi.

 

Mempertimbangkan Situasi dari Banyak Sudut Pandang

Saat Anda menghadapi masalah, biasanya Anda melihatnya hanya dari sudut pandang Anda dan mengabaikan bagaimana klien, pelanggan, atau rekan kerja Anda melihatnya. Mempertimbangkan situasi hanya dari satu sudut pandang, bagaimanapun, dapat menyebabkan kegagalan atau pengeluaran yang tidak perlu.

Tujuan dari pemikiran kritis adalah untuk membuat bias-bias itu terungkap sehingga mereka tidak menghalangi keputusan Anda. Untuk melakukan itu, tanyakan pada diri sendiri: “apa yang saya yakini tentang situasi ini? Apa yang penting bagi saya?” Selanjutnya, cari asumsi yang mungkin Anda buat tentang pikiran atau perilaku orang lain.



Download Aplikasi Bisnis Online Rezeki Apps untuk cari penghasilan tambahan lewat ponsel Android.



VIDEO (VLOG) COACH EDWIN


Jangan lewatkan menonton video dari Coach Edwin tentang Life, Spiritual dan Bisnis. Tekan tombol berikut pada video dibawah untuk memilih judul Vlog yang Anda ingin lihat.

playlist VLOG



download ebook